Kebutuhan Wanita dalam Pacaran - Pacaran merupakan gaya cinta atau jalinan hubungan kasih sayang. Pacaran merupakan bentuk ekspresi cinta yang diwujudkan dalam hubungan asmara. Nah apakah pacaran itu penting dan dibolehkan? Apa manfaat pacaran? dan Bagaimana dalam pacaran dapat terjalin hubungan yang romantis dan tetap terjaga meski dalam kondisi masalah yang rumit. Tapi kali ini saya tidak akan membahas lebih jauh terkait hal itu.
Cinta merupakan bagian hidup yang sangat penting. Cinta dan kasih sayang selalu terjalin dalam hubungan sosial muda-mudi bahkan sampai kepada orang tua sekalipun. Cinta dan kasih sayang membuat hidup lebih bermakna. Cinta dan kasih sayang membuat hidup lebih indah. Nah olehnya itu kali ini saya akan membahas bagaimana kebutuhan wanita dalam menjalani kisah cinta dalam pacaran?
Wanita atau lebih gaul disapa cewe, merupakan mahluk yang sangat lemah lembut yang diciptakan oleh Allah. Darinya itu, Pria dan wanita memiliki karakter dan kebutuhan yang berbeda dalam pacaran. Berikut Kebutuhan wanita dalam pacaran:
- Kasih sayang dan Cinta yang tulus
Tentunya setiap orang membutuhkan kasih sayang dan cinta yang tulus, Meski pada dasarnya kebutuhan setiap orang berbeda-beda. Nah dari hal itu wanita memiliki kebutuhan lebih terkait cinta dan kasih sayang yang tulus dibanding dengan pria pada umumnya. - Perhatian
Dalam Pacaran, Seorang wanita selalu mengharapkan perhatian dari sang kekasih. Sehingga wanita sering kali bersikap manja kepada pacar atau kekasih yang ia cintai dan sayangi. - Kepastian
Meski sebagian besar orang mengatakan bahwa wanita itu tidak konsisten, akan tetapi dalam hal kepastian dalam hubungan pacaran sangat dibutuhkan seorang wanita. Wanita tidak senang bila selalu bermasalah dengan pria yang ia sayangi dan cintai. Apalagi perasaannya selalu digantungkan maka itu akan membuat wanita merasa risih dan tidak nyaman. - Kabar
Bagi seorang pria, kabar dari seorang pacar merupakan hal yang biasa. Namun bagi wanita atau cewe kabar merupakan bagian penting dari sustu hubungan. Wanita setiap saat selalu menuntut kabar dari orang yang disayangi. Hal inilah yang sering memicu pertentangan dan kesalahpahaman dalam hubungan pacaran. - Kejujuran
Wanita pada umumnya jauh lebih menghargai pasangannya jika ia bersikap jujur. Meski kejujuran kadang sangat menyakitkan bagi seorang wanita, tapi kejujuran tetaplah menjadi kebutuhan dasar bagi wanita dalam menjani hubungan asmara.
Demikianlah kebutuhan wanita dalam pacaran. Kelihatannya memang sangat mudah dan sederhana, akan tetapi implementasi dalam memenuhi kebutuhan tersebut kadang membuat seorang pria risih dan merasa tidak nyaman. Sehingga dibutuhkan saling pengertian dalam menjalani hubungan pacaran sebagai wujud perkenalan guna tercapainya cinta dan kasih sayang yang sempurna dan diridhoi Allah. Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi pria atau wanita dalam memenuhi kebutuhan dalam pacaran.
0 komentar:
Posting Komentar